Cara membuat read more atau baca selengkapnya di blog - Moh. Nikmat

Postingan

Cara membuat read more atau baca selengkapnya di blog

haii.. jumpa lagi nih temen - temen.. oya lupa.. assalamulaikum wr. wb.
pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi pengalaman lagi nih..  tentunya pengalaman ngeblog.. mungkin ini merupakan postingan yang sangat sederhana. yaitu untuk membuat tulisan "read more" atau "baca selengkapnya" di beranda blog kalian.  namun, saya harap postingan dapat bermanfaat.

sebenarnya diluar sana banyak yang membahas tentang masalah ini.. namun tidak ada salahnya jika saya posting dengan bahasa saya sendiri... nah pada dasarnya, fasilitas ini bisa kita gunakan agar home atau beranda kita tidak penuh dengan hanya satu postingan saja. jadi, postingan kita yang tampil di home tidak hanya satu. dengan begitu, para pengunjung dapat mengetahui postingan kita lebih banyak. yang memungkinkan mereka untuk mengunjungi salah satu postingan kita.

udah tau donk apa yang saya maksud ? iya.. saya yakin kalian tentu sudah paham dengan yang saya maksud... ya walaupun template hasil download biasanya telah menyediakan fitur ini secara otomotis, namun hal tersebut tidak menyurutkan niat saya untuk membagikan postingan tentang hali ini.. ya walaupun sebenarnya sangat ringan dan tidak mendalam.. tapi saya harap bisa bermanfaat bagi banyak orang...

saya tekankan lagi fasilitas "read more" atau "baca selenkapnya" tersebut berguna agar postingan kita tidak di muat semua... tujuannya agar beranda tidak penuh.. serta tidak berisi satu postingan saja.. gimana?  menarikkan ? yuk baca tutorial lengkapnya...

sebenarnya, blogger sudah menyediakan fasilitas ini.. namun, kita harus melakukannya secara manual saat saat kita melakukan atau menulis postingan. sehingga menurut saya hal ini juga kurang efektif. karena, terkadang saya pun lupa untuk melakukkannya. dan setelah itu, saya masih harus mengeditnya lagi untuk mendapatkan fungsi dari fitur ini. jadi, sebenarnya akan sangat bermanfaat apabila ditambahkan secara otomati oleh pihak blogger.

namun, walaupun begitu, saya tetap akan melakukan tutorial untuk membuat read more atau baca selengkapnya tersebut. bagaimana caranya? berikut saya jelaskan mulai dari pertama kalian login ke blogger.. oke langsung saja tanpa lama - lama lagi langsung saja ke topik utama kita di postingan kali ini.. yaitu "cara membuat read more atau baca selengkapnya di postingan blog". oke ini dia...

  1. tentu kalian harus login dulu ke blogger.
  2. buat postingan dengan cara klik "buat entri" yang ada di halaman blogger dan tombol warna orange.
  3. setelah itu buat postingan anda hingga selesai.
  4. nah, setelah selesai, silahkan letakkan garis berkedip-kedip pada baris yang anda inginan sebagai batas "read more" nya.. berikut saya kasih contoh di screenshoot ini.

  5. kemudian, silahkan klik tanda kertas sobek di samping numbering. atau bisa kita lihat seperti di bawah ini..

  6. nah, setelah di klik maka akan muncul garis cokelat.. seperti di blok.. nah itu tanda batasan readmore kalian...
  7. kemudian, silahkan langsung di publikasikan postingan kalian...
  8. lalu coba lihat hasilnya di beranda blog kalian... dijamin work dehh... selamat mencoba ya...
nah.. gimana ? mudah kan? silahkan kalian praktekkan sendiri di blog kalian... semoga sukses ya.. hehe saya rasa tutorial ini cukup mudah. sehingga, saya yakin kalian dapat memperaktekkan nya dengan sukses 100 persen.

nah, cukup sekian ya... kurang lebihnya saya mohon maaf.. dan semoga postingan sederhana ini dapat memberikan manfaat yang tidak sesederhana postingannya.. wassalamualaikum wr. wb.
Please write your comments